Diuber Daihatsu, Honda Diskon Besar-besaran


 Jakarta, autokritik – Honda agresif membanting harga jual menjelang akhir tahun. Diskon Mobilio kini mencapai Rp 25 juta dari Rp 18-19 juta dan BR-V Rp 28 juta dari Rp 21-23 juta. Adapun diskon HR-V tetap Rp 12-14 juta (3-6%). 

“Diskon dilakukan untuk menguras stok akhir tahun dan mengantisipasi peluncuran model baru tahun depan,” tulis Mandiri Sekuritas (Mansek), belum lama ini. 

Honda mulai kehabisan bensin, setelah tampil gemilang pada 2015 dan paruh pertama 2016. Dalam tiga bulan terakhir, penjualan Honda selalu di bawah rival terdekatnya Daihatsu.

Berdasarkan data Gaikindo, penjualan Daihatsu selama Sepetember-November masing-masing mencapai 16.557 unit, 19.558 unit, dan 20.107 unit, sedangkan Honda 15.791 unit, 17.088 unit, dan 16.501 unit. Namun, akumulasi penjualan Honda per November 2016 masih lebih tinggi, yakni 185.438 unit, sedangkan Daihatsu 173.221 unit.

Sigra menjadi kartu truf Daihatsu memukul balik Honda. Saudara Toyota Calya ini laku keras di pasaran. (snx) 

Leave a comment